cahyadi Pemilik Lapak 0 Posted November 23, 2012 LONDON, KOMPAS.com -- Bjork, penyanyi dan penulis lagu Islandia yang terkenal dengan musik dan gaya eksentrik, mengungkapkan kesuksesannya menjalani operasi pita suara. Dalam situs resminya, Bjork mengungkapkan menyatakan belum lama ini dia menjalani operasi pota suara untuk menyembuhkan polip yang ditemukan dokter beberapa tahun lalu. Ia mengatakan selama empat tahun terakhir telah mencoba mengatasi masalah itu dengan "cara alami" melalui latihan dan diet makanan khusus. Namun kemudian perkembangan teknologi membuat dia tergoda menggunakan teknologi tinggi dan melakukan operasi. "Dan saya harus bilang, dalam kasus saya, 'operasi itu keren'," katanya seperti dikutip laman The Rolling Stone. "Saya berdiam diri selama tiga minggu kemudian mencoba menyanyi dan merasakan pita suara saya sudah sebagus sebelumnya! Puas bisa menyanyi dengan suara jernih lagi," kata pelantun "Hyperballad" yang beberapa tahun lalu pernah menggelar konser di Jakarta itu. Awal tahun ini Bjork harus membatalkan beberapa konser karena masalah pita suaranya. Namun dia optimistis bisa tampil lagi tahun depan. "Menantikan bernyanyi lagi untuk kalian tahun 2013," tutupnya. Dan saya harus bilang, dalam kasus saya, operasi itu keren Sumber Share this post Link to post Share on other sites