cahyadi Pemilik Lapak 0 Posted November 17, 2012 BANDUNG, KOMPAS.com - Setelah menggelar konser di Ibukota Jakarta, gitaris muda berbakat asal Korea Selatan Sungha Jung akan menggelar konser di Bandung, Minggu (18/11/2012), di Parahyangan Convention Hall, Hotel Horison Bandung, Jalan BKR, Bandung. Konser ini bertajuk "Sungha Jung Exclusive Concert in Bandung". Konser Sungha yang digelar di "Kota Kembang" ini tentu sangat berbeda dengan di Jakarta. Di Bandung akan digelar konsep yang lebih eksklusif, di mana atmosfer venuenya yang berbeda. Project Director Mahana Live Ridho Aditya Gumilang mengatakan, Bandung dipilih sebagai kota kedua setelah Jakarta dalam rangkaian tour Sungha Jung. Menurutnya, permintaan fans untuk mendatangkan Sungha ke Bandung ini sangat tinggi. "Kota Bandung merupakan kota yang sangat strategis dan representatif karena kota Bandung terkenal dengan para musisi ternama di Indonesia," ujar Ridho saat memberikan keterangan persnya di Siete Cafe, Jalan Sumur Bandung, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (17/11). Tak hanya itu, sebagai promotor yang berdomisili di Bandung, Maha Live juga mempunyai tanggung jawab sosial tersendiri untuk memperkenalkan Kota Kembang ini. Selain itu, ia turut mempromosikan local economy khususnya dalam industri kreatif dan pariwisata. Sungha Jung merupakan professional-fingerstyle-gitaris-akustik yang sukses dikenal lewat situs video YouTube. Saat ini saluran YouTube-nya yang diberi nama jwcfree memiliki lebih dari 831.000 subscribers dan sudah dilihat lebih dari 507 juta kali. Selain itu, Sungha berhasil menyedot perhatian publik di dunia, termasuk perusahaan gitar asal Jerman, Lakewood, yang kini menjadi sponsor utamanya. Remaja berusia15 tahun ini didaulat sebagai salah satu gitaris fingerstyle berbakat di dunia. Awal mula terkenalnya Sungha, lewat lagu My Heart Will Go on (Ost. Titanic) dan All You Need is Love (The Beatles) dengan aransemennya yang mantap. Tercatat puluhan lagu yang telah dia mainkan dengan gitar akustik, mulai lagu klasik hingga yang menjadi top hits saat ini, seperti Jason Mraz, Bruno Mars, Christina Perri dan Adele. Saat ini juga Sungha telah melahirkan dua album yaitu Perfect Blue (2010) dan Irony (2011). Sungha juga mencetak penghargaan, seperti No Barriers No Walls Impact Award (2012) Honorary Member of Korea Internet Service Promotion Association (2011), Outstanding Internationalist from the 31st International Young Artist Award (2010) dan Grand Prize for UUC Korea Administered dari Kementerian Budaya dan Pariwisata Korea Selatan. Saat ini Sungha sedang menjalani tour ke berbagai negara Asia. Tanggal 23 dan 24 Juni ia akan tampil di Malaysia, 13 Juli di Taiwan, 14 dan 15 Juli di Hongkong, dan 17 sampai 22 Juli di China. Sumber Share this post Link to post Share on other sites