Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

Shaolin

Kiat Ardistia Dwiasri Menembus Pasar Dunia

Recommended Posts

KOMPAS.com - Dunia fashion memang berkembang sangat pesat. Hal ini membuat para desainer harus memutar otak dan bekerja lebih keras agar eksistensinya di fashion tetap terjaga. Selain menjaga eksistensinya, para desainer juga punya tugas berat untuk mewujudkan mimpi go international. Salah satu desainer Indonesia yang berhasil memikat para selebriti Amerika dengan rancangannya, serta memiliki label internasional di New York adalah Ardistia Dwiasri melalui label Ardistia New York-nya.

 

Lulusan Parsons School for Design, New York, ini sudah sering tampil di berbagai media kelas dunia karena memiliki garis rancangan yang modern, stylish, dan menonjolkan desain arsitektur yang indah. Sekalipun sudah berhasil menembus pasar internasional, namun ia tetap berkontribusi di dunia fashion tanah air, salah satunya dengan berpartisipasi dalam ajang Jakarta Fashion Week 2013.

 

Lalu bagaimana caranya untuk menembus dunia fashion internasional? Berikut tip dari Ardistia.

 

1. Pelajari fashion secara global

"Agar busana buatan Anda bisa dilirik pasar internasional, sebelum mendesain sebaiknya pelajari dulu selera masyarakat global seperti apa," saran Ardistia, saat konferensi pers di Jakarta Fashion Week 2013, Plaza Senayan, beberapa waktu lalu.

 

Menurutnya, selera fashion masyarakat global khususnya Amerika adalah busana yang simpel dan mudah dikenakan untuk berbagai kesempatan. Selain itu, dunia internasional sangat mementingkan kualitas busana, kenyamanan, bahan, harga yang terjangkau, dan juga awet. "Cutting busana yang bagus dan simpel seperti celana panjang hitam atau little black dress (LBD) adalah busana ready to wear  yang paling disukai dan everlasting," tambah perempuan yang biasa disapa Disti ini. Namun sebagai desainer, pastinya Anda tak boleh kehilangan jati diri dan identitas dalam berkarya.

 

2. Kuasai cara kerja fashion industri internasional

Setelah mengetahui tren busana global, persiapan lain yang harus dilakukan adalah mengetahui dan menguasai cara kerja industri fashion internasional. "Cara kerja industri fashion di Indonesia dengan di Amerika sangatlah berbeda. Dunia fashion internasional bergerak sangat cepat sehingga cara kerja juga harus cepat," jelasnya.

 

Persaingan yang cukup ketat secara tak langsung memaksa desainer internasional untuk bekerja lebih cepat, lebih kreatif dan inovatif, dan tidak tergantung dengan mood atau menunggu datangnya inspirasi. Di luar negeri, fashion adalah sebuah bagian dari kebutuhan industri dan tren, bukan lagi tergantung pada idealisme desainernya.

 

3. Tentukan target market yang jelas

Seperti prosedur standar untuk memulai sebuah bisnis, perempuan kelahiran Jakarta, 5 Juli 1979, ini juga menekankan pentingnya menentukan target market yang jelas. Ditambahkannya, setiap segmen market memiliki gaya masing-masing. Sederhananya, jika menyasar segmen remaja, tidak mungkin Anda mendesain busana dengan gaya busana anak-anak atau orangtua.

 

Untuk mengenali calon target market Anda dan minat fashion-nya, sebaiknya Anda juga memelajari budaya yang berkembang di masyarakat, lifestyle-nya, gaya busana, dan gaya hidupnya. Beberapa sisi lain yang juga tak boleh luput dari perhatian dalam riset menentukan target market dan selera berbusananya adalah pengamatan terhadap cara mereka menghabiskan waktu, kebiasaan berbelanja, dan budget mereka untuk fashion.

 

"Riset ini diperlukan agar produk Anda bisa disukai pasar dunia karena dianggap wearable dan berharga untuk dimiliki," pungkas Disti.

 

Editor :

 

Dini

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...