cahyadi Pemilik Lapak 0 Posted November 2, 2012 JAKARTA, KOMPAS.com -- Jumat (2/11/2012) malam di Planet Hollywood Jakarta, satu grup akan menjadi pemenang utama dalam ajang penemuan band baru berbakat, Wanted 2012. Grup itu akan menyisihkan 10 band finalis lain yang sama-sama telah terjaring di 10 wilayah di Indonesia. Wanted, yang diadakan untuk kali pertama pada 2007 dan mengorbitkan, antara lain, D'Masiv dan Geisha, kali ini sudah menjelajahi kota-kota di Indonesia sejak Maret 2012 untuk menemukan band-band yang berkualitas. Penyelenggara Wanted 2012 menerima 4.157 keping CD dari seluruh Indonesia dan kemudian melakukan seleksi regional. Kesebelas regional tersebut adalah Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, tiga wilayah di Sumatera, Kalimantan, Bali dan Nusa Tenggara, serta wilayah Indonesia Timur. Setelah itu, para peserta diberikan break panjang untuk berlatih dan menyiapkan diri mengejar juara utama. Para peserta Wanted Final Selection 2012 adalah Jili (Sumatra II), Adi Duri (Indonesia Timur), Weekend (Kalimantan), Ninety Nine (Bali-Nusa Tenggara), The Atomic (Jawa Timur), Vairis (Sumatera III), Friday dan Victoria (Jawa Barat), Light To Follow (Sumatera I), Karnaluna (Jawa Tengah), dan De Neno (Jakarta). Walaupun dilaksanakan di 10 wilayah, ada 11 finalis yang terjaring, karena di Jawa Barat ada dua band yang sangat sulit dipilih salah satunya saja untuk menjadi finalis. Mereka mendapat pembekalan di Jakarta sejak Minggu lalu (27/10/2012). "Ada kelompok (pembekalan) vokal dan instrumen masing-masing. Ada Ari Lasso, Badai, ngajarin dari bikin aransemen sampai bikin video klip dengan alat seadanya," terang Brand Manager A Mild PT HM Sampoerna Tbk, Livia Yosetya, penyelenggara Wanted. Salah satu juri yang hadir dalam media briefing Wanted Final Selection 2012, yang diadakan di Eden Lounge, Planet Hollywood, Jakarta, Jumat (2/11/2012), Krisna J Sadrach, yang juga pemusik dan produser musik, mengungkapkan kriteria penilaian Wanted 2012. "Ada lima kategori. Vokal yang berkarakter, lagu, dan juga band yang bagus, penampilan, dan skill," bebernya. Pemenang Wanted 2012 akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 30.000.000, kontrak rekaman, pembuatan klip video, sertifikat, dan juga plakat. Bergiliran menampilkan aksi panggung sejak pukul 16.30 WIB, 11 band finalis yang menang akan diumumkan pada Jumat malam kira-kira pukul 22.30 WIB. Sebelumnya, akan ada penampilan dari D'Masiv dan Slank pada pukul 20.35 WIB di Planet Hollywood Jakarta. Sumber Share this post Link to post Share on other sites