Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

Parno

OTOMOTIF: 2016, KAWASAKI alihkan produksi ke pabrik baru di Bogor

Recommended Posts

JAKARTA: Pabrikan otomotif asal Jepang Kawasaki merealisasikan investasi sebesar Rp600 miliar untuk membangun pabrik seluas 15 hektare di Cibitung, Bogor, Jawa Barat.

 

Direktur PT Kawasaki Motors Indonesia Mitsuhiko Okada menuturkan pabrik baru tersebut direncanakan beroperasi pada Januari 2014.

 

Pihaknya telah membeli lahan untuk pembangunan pabrik tersebut. Pabrik itu telah memasuki tahap konstruksi sejak September 2012 lalu.

 

Menurutnya, investasi tersebut sekaligus menambah kapasitas produksi Kawasaki dari 100.000 unit per tahun menjadi 140.000 unit per tahun.

 

Sebelumnya, perusahaan otomotif yang dikenal dengan desain motor sport tersebut telah memiliki pabrik di Pulogadung, Jakarta Timur, seluas 5 hektare dengan sistem sewa.

 

"Nanti semua produksi motor akan dialihkan ke Cibitung, Bogor, pada 2016," ujarnya, Rabu (31/10).

 

Dia mengatakan Kawasaki akan fokus memasarkan produk motor sport karena didorong pertumbuhan pasar jenis tersebut yang terus meningkat.

 

Selain itu, pihaknya akan fokus menggarap pasar domestik sebesar 90% dari total produksi.

 

Adapun 10% lainnya dialokasikan untuk pasar ekspor, terutama Asia Tenggara, seperti Malaysia dan Filipina. (arh)

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...