cahyadi Pemilik Lapak 0 Posted Oktober 22, 2012 JAKARTA, KOMPAS.com -- Sebagai promotor yang sering mendatangkan artis musik internasional, Java Musikindo harus mengakui bahwa mereka lumayan bersusah payah untuk menghadirkan bintang Bollywood Shahrukh Khan ke Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, 8 Desember 2012. Bos Java Musikindo, Adrie Subono, menyebut bahwa upaya melobi manajemen Khan lebih sulit dibanding mendatangkan band asal AS, Maroon 5. "Ini sesuatu yang baru. Ini enggak segampang bawa Maroon 5 atau siapa," kata Adrie dalam jumpa pers di kantor MD Entertainment, Jakarta, Senin (22/10/2012). Menurut hitungan Adrie, pertunjukan Khan nanti akan menjadi yang terbesar yang pernah digarap oleh Java Musikindo. "Ini konser terbesar yang saya buat. Ini rombongannya 80 orang, lebih banyak dari Mariah Carey dan ada sekitar 20 sampai 30 penari," ujar Adrie. Tantangan juga datang dari sisi produksi konser. "Lihat produksinya akan benar-benar nampilin tontonan yang memanjakan mata. Sampai di setiap step tangganya ada lampu LED yang belum pernah saya gunakan. Bahkan, ada beberapa yang kami datangin dari Singapura. Pokoknya, akan jadi tontonan yang memanjakan mata," papar Adrie. Panggung SICC pun akan ditata dengan tampilan yang mewah. "Ini panggung besar sekali. Biasanya di konser, kanan-kiri ditutup kain, ini lebih besar lagi. Mereka enggak mau ditutup kain, ini panggung yang sangat mewah, biayanya mahal banget," bebernya. Sumber Share this post Link to post Share on other sites