Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

cahyadi

"Iwak Peyek" Datangkan Masalah Lagi Bagi Trio Macan

Recommended Posts

JAKARTA, KOMPAS.com -- Trio Macan--Lia Amelia, Iva Novanda, dan Sherly Chacha--bermasalah lagi dengan nyanyian mereka yang berjudul "Iwak Peyek". Setelah dituding menjiplak lagu para pendukung kesebelasan Yunani, Olympiakos, dan band Cock Sparrer, yang berjudul "Take 'Em All", kali ini Iva dan kawan-kawan dituduh tak memberi royalti kepada mantan penyanyi pendukung mereka, Angel Phosta.

 

Diceritakan oleh Angel, dirinya begitu kecewa setelah Trio Macan menyia-nyiakan dirinya. "Dulu aku datang ke Jakarta atas undangan Mbak Iva, lalu aku take vokal lagu 'Iwak Peyek'. Setelah take vokal, Chacha, additional (personel pendukung) Trio Macan, minta kesempatan lagi untuk audisi, sementara aku nungguin di Jawa, tapi enggak datang kabar," keluh Angel dalam jumpa pers di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Senin (8/10/2012). "Seminggu kemudian aku dengar si Chacha yang kepilih. Aku satu tahun nunggu," lanjutnya.

 

Angel semakin kecewa setelah mendengarkan hasil rekaman lagu "Iwak Peyek". Pasalnya, dalam lagu tersebut Angel menganggap Trio Macan telah memakai rekaman vokalnya ketika audisi. "Itu suaraku, masa aku lupa sama suara sendiri. Jadi, kalau dengar 'Iwak Peyek' dinyanyikan, aku cuma nangis aja. Yang aku sesali, kenapa enggak Chacha yang take vokal sendiri," keluh Angel lagi.

 

Merasa telah dikecewakan, Angel lantas berupaya menghubungi Iva melalui BlackBerry Messenger (BBM). Namun, upaya komunikasi tersebut menemui jalan buntu. "BBM aku di-remove sama Mbak Iva, berarti kan dia memang niat untuk ngehilangin jejak," tekan Angel.

 

Buntutnya, Angel lantas melayangkan somasi yang dialamatkan kepada Trio Macan. "Kami selaku kuasa hukum mengirimkan somasi. Kami meminta untuk menyelesaikan masalah ini," tegas kuasa hukum Angel, Muhamad Ibadi, SH.

 

Tapi somasi itu tak dianggapi oleh Trio Macan. "Malah kami mendapat balasan somasi, dia (para personel Trio Macan) tidak mengakui kalau suara itu milik Angel. Tapi, dia mengakui kalau Angel pernah take vokal, tapi bukan suara Angel yang dijadikan promosi," jelas Ibadi.

 

Bila masih tak ada penyelesaian secara kekeluargaan, rencananya Angel bersama Ibadi akan membawa masalah tersebut ke ranah hukum. "Terkait tuntutan kami, kami belum akan sampaikan dalam jumpa pers saat ini. Kami akan sampaikan di tempat lain. Tapi, Kalau tidak ada itikad baik, kami akan membawanya ke jalur hukum. Kami akan buktikan apakah ini suara Angel atau bukan," ujar Ibadi.

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...