Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

Lebay

"Ada Kepala Dinas Pertambangan Lulusan Sarjana Ilmu Ghaib"

Recommended Posts

JAKARTA - Indonesia Mining Association (IMA) menilai institusi yang mengelola pertambangan di daerah belum dipimpin oleh orang yang tidak berkompeten di bidangnya.Direktur Eksekutif IMA Syahrir mengatakan pemerintah telah memberikan aturan yang serba terlambat seperti penunjukan pejabat Dinas Pertambangan di daerah.

 

"Undang-undang serba terlambat, ini yang belum ada. Pemerintah telat mengeluarkan aturan seperti latar belakang kepala dinas tambang,"  kata Syahrir, saat Media Briefing, di Hotel Manhattan, Jakarta, Rabu (15/8/2012).

 

Syahrir mengatakan, saat ini masih ada pemimpin dinas pertambangan di daerah yang tidak memiliki latar belakang pendidikan yang sesuai dengan bidang pertambangan.

 

"Ada kadis tambang yang bersarjana Ilmu ghaib," komentar Syahrir.

 

Syahrir menambahkan, pentingnya Pemerintah Pusat untuk mempertimbangkan penempatan pejabat dari Kementerian ESDM sebagai wakil di kantor dinas ESDM provinsi.

 

"Dengan melakukan hal ini, negara akan dapat mengendalikan aktivitas di pemerintah kota/kabupaten terutama atas aktivitas pertambangan yang melibatkan komoditi pertambangan yang bersifat vital atau strategis," tutup Syahrir. (gna) (rhs)

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...