Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

Karim

BMW Ikuti Porsche Pakai Transmisi Manual

Recommended Posts

Munich, KompasOtomotif - Tahun lalu, Porsche memperkenalkan transmisi manual 7 - percepatan yang dipakai pada seri 911. Kini, teknologi tersebut diikuti BMW yang segera akan diluncurkan, meski di awal-awal pengembangannya masih mengalami beberapa kendala. Terutama saat pengoperasian tiap gigi mempunyai risiko salah posisi lantaran letaknya sangat rapat. Gambar paten tersebut berasal dari blog E90 Post yang mendapat bocoran dari BMW. 

 

Sekarang, BMW sudah menemukan solusinya dengan mengadopsi penggeser (shifter) gigi manual. Caranya, pada ruang penggeser dimasukkan  cairan magnetorheologic atau electrorheologic. Keduanya, lantas bekerja lewat sensor dengan tegangan listrik yang bertugas merubah viskositas cairan. Dengan begitu mampu menghalangi pergeseran gigi tertentu.

 

Teknologi ini cocok digunakan untuk gearbox manual hingga 8 percepatan. Bahkan dikabarkan transmisi tersebut dioperasikan secara shift by wire tanpa menggunakan pedal kopling. Jika pembaharuan ini berhasil dijalankan, maka BMW punya satu cara untuk memberikan effisiensi penggunaan bahan bakar.

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...