Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

index

BII Incar Dana 1,5 Triliun

Recommended Posts

PT Bank Internasional Indonesia Tbk mengincar tambahan dana tabungan sebesar Rp1,5 triliun dengan mengandalkan progam Biingkisan Beruntun, promosi hadiah dengan total Rp10 miliar.

Stefanus Willy Sukianti, SVP Group Head Wealth Management dan Funding Business BII, optimistis target tersebut bisa dicapai karena mengaca pada Biingkisan Beruntun sebelumnya.

 

BII.jpg

 

"Target dari Biingkisan Beruntun sebesar Rp1,5 triliun, karena kami ada pengalaman dengan Biingkisan Beruntun sebelumnya yang selalu melebihi ekspekstasi. Jadi kami yakin bisa melampaui target," ujarnya hari ini.

 

Dia menjelaskan pada program sebelumnya, perseroan bisa meraih tambahan DPK yang cukup besar, yakni Rp1 triliun pada 2009 dan melebih Rp1 triliun pada 2010

 

"Program kita harap dapat meningkatkan jumlah tabungan sekitar 20%. Di mana per Maret 2011 porsinya sampai Rp10 triliun, dari total DPK sebesar Rp60 triliun," jelasnya.

 

Program Biingkisan Beruntun yang dikhususkan bagi perorangan memungkinkan nasabah untuk mendapatkan hadiah beruntun dengan sekali menabung.

 

Program yang dimulai 25 Juli hingga Februari 2012 menjanjikan hadiah hingga tiga kali saldo tabungan atau emas murni dengan total hadiah Rp10 miliar.

 

Head Product Saving and Time Deposit BII Nyoman Anie Puspitasari mengatakan perseroan menargetkan penambahan 80.000 hingga 100.000 nasabah tabunga lewat program ini. "Saat ini nasabah tabunga kami sekitar 850.000," ujarnya.

 

Saat ini BII memiliki beberapa produk tabungan, yakni BII Tabungan, BII Tabungan Gold, BII Woman One, BII Superkid, BII EduPlan dan BII MultiPlan.

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...