Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

index

Pemeriksaan Pada Bayi Baru Lahir

Recommended Posts

Berikut ini adalah prosedur pemeriksaan standar pada bayi baru lahir sesuai "Lectures Note Pediatrica"

 

A)Pengukuran=

Berat,panjang dan lingkar kepala oksipito-frontal dinilai untuk mendapatkan usia kandungan dengan merujuk grafik persentil.

 

B)Kepala=

Periksa bentuk kepala.Biasanya bentuk kepala akan sedikit berubah akibat kelahiran per vaginam.

Hal yang harus diperhatikan adalah tegangan ubun-ubun depan dan lebar sutura.Jika ubun-ubun terasa penuh dan lebar sutura lebih dari 1 cm maka patut dicurigai adanya hidrosefalus. (tindak lanjut=USG)

 

C)Wajah=

Periksa apakah ada kelumpuhan saraf-saraf wajah dan dismorfik

 

D)Mata=

Ukuran mata yang asimetri bisa memberi petunjuk adanya kelainan patologis,misalnya infeksi kongenital atau glaukoma kongenital.

 

E)Hidung

Cek apakah ada tanda-tanda obstruksi

 

F)Mulut=

Biasanya bayi akan membuka mulut bila ada tekanan lembut ke bawah mulai dari dagu.Palatum diperiksa apakah ada sumbing dan di palpasi apakah ada belahan sub mukosa.

Rongga mulut harius diperiksa apakah ada kista atau infeksi kandida

 

G)Mandibula yang kecil atau tertarik (retrognatia) dapat menyebabkan kesulitan makan/obstruksi napas.

 

H)Dada

Cek apakah ada tanda obstruksi napas

 

I)Jantung=

Telitilah akan bunyi murmur jantung.Yang perlu diingat bahwa murmur transisional dapat menghilang dalam beberapa hari ke depan.

 

J)Paha=

Periksalah apakah ke-2 denyut arteri femoralis teraba.Apabila tidak teraba menunjukan indikasi koarktasio aorta

 

K)Genitalia=

Periksa dengan jelas apakah testis berada dalam skrotum atau meatus urethra berada pada tempatnya.Pengeluaran cairan merupakan hal yang normal akibat pengaruh hormon maternal dan placental.

 

L)Anus

Periksa apakah bayi telah mengeluarkan mekonium

 

M)Tulang belakang

Balikan bayi menjadi posisi tengkurap dan lihatlah apakah ada skoliosis.

Seluruh garis tengah dorsal harus diperiksa apkah ada gumpalan,nevi,sinus yang menunjukan adanya kelainan medula spinalis.

 

N)Panggul

 

O)Susunan Saraf Pusat

Ceklah reflek fisiologis pada bayi seperti reflek menggenggam,dll

 

P)Lab biokimia

Ceklah pada hari 5-7 kadar fenilketonurea

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...