Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

cahyadi

Promotor: Konser Chris Brown di Jakarta Belum Pasti Jadi

Recommended Posts

JAKARTA, KOMPAS.com — Chris Brown (22), vokalis R&B dan pencipta lagu sekaligus artis peran dari Amerika Serikat, direncanakan akan menggelar konser di Mata Elang National Stadium, Ancol, Jakarta Utara, pada 13 Desember 2011. Namun, kehadiran penyanyi "No Air" itu belum bisa dipastikan.

 

"Chris Brown batal (di Jakarta) itu benar-benar baru rumor. Chris Brown itu mau konser di Dubai, Australia, dan Selandia Baru. Itu bentrok sama shooting filmnya. Makanya mungkin dibatalin (di tiga tempat tersebut). Nah, Indonesia belum dibatalin. Kondisinya masih ngambang," terang Michael Rusli, Presiden Direktur Big Daddy, promotor konser Chris Brown di Jakarta. "Ada rencana untuk postpone (menunda konser di Jakarta)," terangnya lagi.

 

Karena konser-konser Brown di Dubai (Uni Emirat Arab), Australia, dan Selandia Baru mungkin dibatalkan, pihak Big Daddy sementara waktu menghentikan penjualan tiket untuk konser Brown di Jakarta. "Pas kami tahu dia batalin (di Dubai, Australia, dan Selandia Baru), kami langsung stop semua penjualan tiket karena kami enggak mau kecewain penonton," kata Michael.

 

Kepastian jadi tidaknya konser Brown di Jakarta baru akan didapat dari pihak Brown satu dua hari ke depan. Pastinya, pihak Big Daddy akan terus berupaya agar konser tersebut tetap bisa dilangsungkan. "Jadi, sampai saat ini kami masih usaha untuk membawanya ke Indonesia. Sampai saat ini, officially belum di-cancel. Sebisa mungkin dalam satu sampai dua hari ini kami akan konfirmasi. Kami coba sebisa mungkin untuk nego sama manajemen dan artis agar konser ini tetap jadi," ujarnya.

 

 

 

 

Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Plugin | Settlement Statement

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...