Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia
Masuk untuk mengikuti  
bot

Makna di Balik MRT hingga Jembatan Youtefa di Uang Rp 75.000

Recommended Posts

Jakarta -

Banyak makna yang terkandung dalam uang peringatan kemerdekaan 75 tahun Republik Indonesia (RI) pecahan Rp 75.000. Makna yang terkandung dalam gambar yakni mensyukuri kemerdekaan, memperteguh kebinekaan, dan menyongsong masa depan gemilang.

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menjelaskan, pada halaman muka memiliki makna mensyukuri kemerdekaan yang digambarkan dengan peristiwa proklamasi oleh proklamator.

"Digambarkan desain mata uang yang meliputi halaman muka bermakna mensyukuri kemerdekaan dengan peristiwa proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945 oleh proklamator Doktor Honoris Causa Ir Soekarno dan Doktor Honoris Causa Drs Mohammad Hatta," katanya dalam acara peluncuran yang disiarkan lewat YouTube, Senin kemarin (17/8/2020).

Halaman muka juga memiliki makna pencapaian pembangunan selama 75 tahun yang ditunjukkan oleh gambar Jembatan Youtefa, MRT, LRT, hingga Tol Trans Jawa

"Berbagai pencapaian pembangunan selama 75 tahun kemerdekaan Indonesia digambarkan Jembatan Youtefa, MRT dan Tol Trans Java," katanya.

Sementara, halaman belakangan bermakna memperteguh kebinekaan yang digambarkan anak-anak memakai baju adat yang mewakili wilayah barat, tengah, dan timur. Halaman belakang juga memuat makna menyongsong masa depan yang gemilang.

"Juga bermakna menyongsong masa depan gemilang era digital digambarkan dengan Satelit Merah Putih sebagai jembatan komunikasi NKRI," terangnya.

Kemudian, juga memuat makna peran Indonesia di era global. Hal itu tertuang lewat gambar peta Indonesia emas.

"Peta Indonesia emas pada bola dunia yang melambangkan peran strategis Indonesia dalam kancah global," ungkapnya.

Berlanjut ke halaman berikutnya.

Simak Video "Uang Khusus HUT ke-75 RI Resmi Diluncurkan!"
[==]

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites
Masuk untuk mengikuti  

×
×
  • Create New...