Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia
Masuk untuk mengikuti  
bot

Ngeri! Parasit Ini Makan dan Gantikan Lidah Ikan

Recommended Posts

Jakarta -

Ketika ilmuwan memindai kepala ikan menggunakan sinar-X, mereka menemukan sesuatu yang sungguh tidak terduga. Di dalam mulut ikan tersebut, ditemukan parasit yang telah memakan habis dan menggantikan lidah ikan yang ditumpanginya.

Momen mengerikan ini ditemukan oleh ahli biologi dari Rice University Kory Evans. Ia menemukan parasit vampir ini ketika sedang mengubah hasil sinar-X kepala ikan menjadi digital.

Saat memulai proses pemindaiannya pada Senin lalu, Evans sudah memindai sekitar 200 spesies tapi tidak menemukan kejanggalan apa-apa. Tapi minggu ini ia menemukan hasil pemindaian yang memperlihatkan kepala ikan wrasse dengan sesuatu yang mirip dengan serangga.

[Gambas:Twitter]

Evans mengatakan temuan ini aneh, karena spesies ikan wrasse tersebut adalah vegetarian yang tidak mungkin memakan hewan. Setelah dilihat lebih dekat, ternyata serangga tersebut adalah isopod.

"Itu adalah pemindaian pertama saya di hari itu, jadi itu sangat keren," kata Evans seperti dikutip detikINET dari CNN, Jumat (14/8/2020).

Evans mengatakan parasit ini diam-diam memasuki tubuh ikan lewat insangnya, lalu berdiam di lidah ikan dan mengisap darahnya. Isopod akan mengisap darah sampai lidah mati dan hancur, lalu menggantikan lidah selagi ikan masih hidup.

Evans tidak yakin mengapa parasit ini menghinggapi ikan wrasse yang vegetarian. Padahal isopod lebih memilih untuk menyusupi ikan kakap. Ada sekitar 380 spesies isopod pemakan lidah dan sebagian besar dari mereka memiliki target ikan yang spesifik.

Tidak diketahui seberapa sering parasit pemakan lidah ini ditemukan di ikan. Parasit ini juga jarang ditemukan di hasil CT scan. Tapi komunitas biologi sangat senang dengan temuan Evans.

"Saya terkejut dengan betapa banyaknya orang yang peduli," kata Evans.

Simak Video "Ikan Unik Berlafaz Allah, Banyuwangi"
[==]
(vmp/afr)

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites
Masuk untuk mengikuti  

×
×
  • Create New...