Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia
Masuk untuk mengikuti  
bot

Pendapatan Jeff Bezos Dalam Hitungan per Detik

Recommended Posts

Jakarta -

CEO Amazon Jeff Bezos dikenal sebagai orang terkaya di dunia. Pria ini memiliki rumah mewah dan perusahaan perjalanan ruang angkasa Blue Origin. Pertanyaannya, berapa kekayaan Bezos jika dihitung per detik?

Membahas kekayaannya, untuk mengetahui penghasilan manusia seribu triliun per detik bisa dilakukan dengan beberapa cara.

Mengutip Market Realist, kita bisa mulai dengan pendapatan tahunan. Jeff Bezos memboyong USD 1.681.840 dalam kompensasi total dari Amazon pada tahun 2019, USD 81.840 sebagai pendapatan dasar dan USD 1.600.000 dalam kompensasi lainnya. Dia menghasilkan USD 140.153 sebulan, USD 35.038 seminggu, USD 5.005 sehari, USD 208,56 per jam, USD 3,48 setiap menit, dan terakhir USD 0,058 atau sekitar Rp 865 per detik tahun lalu.

Sekarang kita menghitung penghasilannya per detik tahun ini. Pemasukan Bezos mengalami peningkatan USD 67,4 miliar sejauh ini pada tahun 2020 dalam rentang waktu sekitar tujuh setengah bulan. Dia menghasilkan sekitar USD 8,99 miliar sebulan atau USD 2,25 miliar per minggu tahun ini.

Lebih dalam, pria berkepala pelontos ini menghasilkan sekitar USD 321 juta per hari, USD 13,4 juta per jam, USD 222.884 per menit, dan USD 3.715 per detik yang mana setara dengan Rp 55,4 juta di tahun ini.

Peningkatan kekayaan bersih Bezos dalam satu hari terbesar adalah USD 13 miliar, yang dia capai pada tanggal 20 Juli 2020. Dia menghasilkan USD 542 juta per jam, USD 9,0 juta per menit, dan USD 150.463 atau Rp 2,2 miliar per detik pada hari itu.

Dari mana kekayaan Bezos? Selain Amazon dan Blue Origin, Bezos juga telah membeli media The Washington. Sebagian besar kekayaan Bezos terkait dengan kepemilikan sahamnya di Amazon.

Saham Amazon telah melonjak sekitar 70 persen tahun ini yang telah mengangkat kekayaan bersih Jeff Bezos ke rekor tertinggi. Bezos adalah pemegang saham teratas Amazon dengan kepemilikan lebih dari 11 persen.

Simak Video "Pandemi Corona Bikin Harga Saham Amazon Selangit!"
[==]
(ask/jsn)

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites
Masuk untuk mengikuti  

×
×
  • Create New...