Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia
Masuk untuk mengikuti  
bot

Xiaomi Siapkan Android 11 Beta untuk Mi 10 dan Mi 10 Pro

Recommended Posts

Jakarta -

Android 11 Beta akhirnya diluncurkan untuk publik secara diam-diam. Selain ponsel flagship dari Google dan OPPO, ponsel flagship Xiaomi dan POCO juga akan berkesempatan menjajal sistem operasi terbaru ini.

Dikutip detikINET dari Gizmochina, Jumat (12/6/2020) lewat cuitan akun Twitter resmi MIUI baru saja mengumumkan bahwa Android 11 Beta 1 akan tersedia untuk Mi 10 dan Mi 10 Pro.

"Kami sangat senang mengumumkan bahwa #Android 11 Beta 1 akan segera tersedia untuk #Mi10 dan #Mi10Pro! Pantau terus @Xiaomi untuk info lebih lanjut! #Android11," tulis akun Twitter MIUI.

Tidak lama kemudian, akun Twitter POCO juga mengumumkan bahwa POCO F2 Pro akan mendapatkan Android 11 Beta 1. Jika melihat POCO F2 Pro akan mendapatkan update ini, maka kemungkinan Redmi K30 Pro juga akan mendapatkannya.

[Gambas:Twitter]

Tentu saja update ini akan datang dalam bentuk MIUI, tapi belum diketahui apakah akan berbasis MIUI 11 atau MIUI 12.

Tidak seperti OPPO yang mengatakan Find X2 dan Find X2 Pro akan mendapatkan update beta tersebut dalam bulan ini, Xiaomi dan POCO tidak memberikan jadwal kehadiran yang spesifik.

Android 11 Beta untuk ponsel Pixel ditangani langsung oleh Google. Untuk ponsel lain, update diatur oleh vendor menggunakan software yang disediakan Google, jadi akan memakan waktu lebih lama untuk dihadirkan.

Beberapa vendor lain masih belum mengumumkan ketersediaan Android 11 Beta untuk ponselnya. Tapi vendor seperti OnePlus dan Vivo diperkirakan akan mengumumkannya dalam waktu dekat.

Simak Video "Review Ponsel Flagship Resmi Xiaomi Mi 10"
[==]
(vmp/fay)

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites
Masuk untuk mengikuti  

×
×
  • Create New...