Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia
Masuk untuk mengikuti  
bot

Apple Akan Buka Kembali Beberapa Toko di AS

Recommended Posts

Jakarta -

Apple dilaporkan akan membuka kembali beberapa tokonya di negara bagian Amerika Serikat diantaranya Idaho, South Carolina, Alabama, dan Alaska pada minggu depan.

Toko ritel fisik Apple ini kembali beroperasi sejak semua toko di AS tutup pada pertengahan Maret untuk mengurangi penyebaran virus COVID-19.

"Tim kami terus memantau data kesehatan lokal dan panduan pemerintah dan setelah kami dapat dengan aman membuka toko kami, kami akan melakukannya," ujar Apple yang dilansir detikINET dari Engadget.

Nantinya ada pengecekan suhu yang dilakukan terhadap karyawan dan pelanggan Apple, serta membatasi pelanggan untuk masuk ke toko dalam waktu yang bersamaan.

Saat ini Apple belum mengonfirmasi berapa banyak dari enam toko yang dimiliki di empat negara bagian tersebut yang akan dibuka, namun dibukanya toko fisik ini Apple lebih fokus Terhadap perbaikan produk.

Apple pun masih mendorong orang-orang untuk membeli produknya secara online untuk penjemputan atau pengiriman tanpa kontak, daripada harus membeli barang secara fisik di toko.

Simak Video "Apple Sediakan Screening Gejala Virus Corona"
[==]
(jsn/fay)

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites
Masuk untuk mengikuti  

×
×
  • Create New...