Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

Lebay

Pemulihan Pasca-Libur Hari Raya

Recommended Posts

PERSONAL FINANCE

Jum'at, 23 Agustus 2013 02:13 wib

-

jcNDGqjKUR.jpgAndy Nugroho. (Foto: MRE)

LIBUR panjang seperti libur Lebaran yang terjadi beberapa waktu lalu memang terasa menyenangkan.  Kita bisa sejenak menepi dari rutinitas pekerjaan untuk beberapa lama, dan bersilahturahmi dengan sanak saudara.

Namun di sisi lain, hari-hari yang menyenangkan selama liburan juga harus kita bayar dengan pengeluaran yang lebih besar daripada bulan-bulan sebelumnya. Uang untuk angpau, biaya mudik, masakan-masakan wajib ketika lebaran, THR untuk asisten rumah tangga, dan masih banyak lagi.

Apalagi momentum liburan kemarin juga telah diawali dengan naiknya harga bahan bakar minyak yang memicu kenaikan harga barang, belum lagi harga barang yang pasti juga akan naik ketika Lebaran membuat belanja Lebaran kita semakin tinggi. Akibatnya walaupun mungkin sudah dianggarkan, ketika liburan usai kita justru pusing memikirkan keuangan rumah tangga yang tetap saja bobol.

Hal pertama yang musti kita lakukan pasca-liburan adalah mereview utang-utang yang kita keluarkan untuk memenuhi kebutuhan hari raya. Merasa tidak berutang? Nah itu yang dibeli dan dibayar pakai kartu kredit apa coba namanya kalau bukan utang? Hehehe. Segera alokasikan dana untuk melunasi utang kartu kredit kita, semakin cepat bisa dilunasi akan semakin baik mengingat bunga kartu kredit yang cukup tinggi.

Selain melunasi utang yang terjadi selama liburan, hal lain yang harus kita lakukan adalah jangan membuat hutang baru lagi, apalagi untuk pembelian barang konsumtif.

“Lah kan bila ditambah dengan cicilan utang sebelumnya saja jumlah hutang saya masih jauh dari angka 30 persen yang merupakan angka maksimal saya boleh berutang, jadi kenapa tidak boleh menambah lagi?”.

Masalahnya adalah seringkali ketika libur hari raya, pengeluaran kita menjadi tidak terkendali sehingga tidak jarang memaksa kita membobol celengan dana darurat juga. Jadi alih-alih membeli gadget terbaru agar gengsi tetap terjaga ataupun membeli TV LED untuk sekedar memuaskan mata, lebih baik alokasikan dana lebih banyak untuk memulihkan tabungan dana darurat anda seperti semula.

Bila utang sudah terlunasi serta dana darurat serta tabungan sudah normal lagi, barulah kita bisa membeli barang lainnya. Bagi anda yang muslim, jangan lupa setelah momentum lebaran ini kita juga ada momentum Idul Qurban. Jadi bila tetap ingin bisa berkurban, maka lebih baik kita sisihkan dari sekarang dananya dan menunda lagi pembelanjaan barang konsumtif.

Dan agar tidak selalu gelagapan ataupun terkaget-kaget ketika menghadapi pengeluaran yang besar di hari raya, ada baiknya kita merencanakan pengeluaran tersebut dari jauh-jauh hari. Toh kejadian tersebut merupakan momen tahunan dan pasti akan datang, jadi kita sudah bisa memprediksi apa saja yang menjadi sumber pengeluaran. Jadi tidak ada salahnya bila kita mencicil dari sekarang biaya kebutuhan hari raya tahun berikutnya, karena akan meringankan kita juga.

Salam,

Andy Nugroho, CFP

Perencana Keuangan

MRE Financial & Business Advisory

Mitra Rencana Edukasi, PT I Jl. Musi no.33, Cideng, Jakarta Pusat I T. 021-2550 2425 F. 021-2550 2555 I http://www.mre.co.id I Follow us @mreindonesia

See us live at http://www.financeku.com , our Live Video Streaming workshop on Financial Planning, Investment & Entrepreneueship.

(//wdi)

Berita Selengkapnya Klik di Sini [h=4]Berita Terkait: Kolom Personal Finance MRE[/h]

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...