Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

Lebay

2 Trik BPS Lakukan Sensus Pertanian

Recommended Posts

vgWPKSYUDw.jpgIlustrasi. (Foto: Koran SI)

 

 

 

JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) akan menerapkan dua metode untuk melakukan sensus Pertanian 2013. Guna melakukan dua metode tersebut, diperkirakan akan ada 250 ribu Orang di turunkan."Pertama adalah door to door, dari rumah ke rumah. Di wawancara lengkap untuk daerah yang konsentrasi pertanian, di turunkan sampai desa-desa. Kalau daerah perkotaan kita lakukan secara snow bowling," jelas kepala BPS Suryamin di kantornya, Jakarta, Jumat (8/3/2013).

 

Suryamin mencontohkan, metode snow bowling misalnya sebuah daerah di Pondok Indah blok Sendui terdapat 120 Rumah Tangga (RT). Namun, dari 120 RT tersebut tidak semua dikunjungi, karena tidak semua mengerti pertanian.

 

"Jadi (akan) kita tanya melalui ketua lingkungan setempat, ada enggak di sini informasi yang mereka ketahui (bagi mereka) yang bergerak di bidang pertanian," jelas dia.

 

Menurut dia, metode ini akan menggunakan teknik sampling. Dimana dalam 120 RT blok sensus, mungkin hanya 10 RT hingga 15 RT yang didatangi. Dia menjelaskan, metode ini dilakukan agar tercipta efisiensi biaya. (mrt)

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...