Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

Lebay

"Bank Mandiri Cuma Masuk Peringkat 8 di Asia Tenggara"

Recommended Posts

od4Ty2W0Ki.jpgLogo Bank Mandiri. (Foto: Situs Mandiri)

 

 

 

JAKARTA - Indonesia adalah negara terbesar di Asia Tenggara, hal ini dapat dibuktikan dengan tingginya pertumbuhan ekonomi Indonesia. Namun, perkembangan perbankan di Indonesia tak secepat pertumbuhan ekonomi yang terjadi.Ketua Perbanas Sigit Pramono menuturkan, perbankan Indonesia masih belum mendapat sorotan serius di kawasan Asia Tenggara. Pasalnya, bank BUMN yang dinilai besar seperti Bank Mandiri baru memasuki posisi ke delapan di antara bank-bank lain di Asia Tenggara.

 

"Bank Mandiri saja yang di kita sudah dinilai besar, di Asia Tenggara baru masuk ke peringkat delapan," kata Sigit, di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (26/2/2013).

 

Di tempat yang sama, anggota komisi XI DPR-RI Kamaruddin Sjam menuturkan, untuk menuju bank besar, perlu diperhatikan bagaimana caranya mendorong perbankan disegi infrastruktur dan fasilitas perbankan.

 

"Infrastruktur dan fasilitras apa yang diperlukan oleh bank ini, supaya kita bisa mendapatkan bank yang besar. Bank pelat merah yang sudah ranking delapan perkembangannya ke arah sana," jelas dia.

 

Di samping itu, Perbanas dan DPR juga menginginkan terbentuknya bank Khusus yang mengelola BPR, bank berbasis syariah, dan membutuhkan keberpihakan untuk membuat undang-undang dengan tujuan membuat bank tersebut sehat.

 

"Jangan membuat undang-undang yang tidak sehat di dunia perbankan kita. Yang saya yakin adanya cetak biru ini. Diperlukan ada satu keberpihakan yang mau membuat undang-undang ini," tukas dia. (mrt)

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...