Semua Aktivitas
This stream auto-updates
- 1 jam lalu
-
Jakarta, CNBC Indonesia- Sempat melemah sebelumnya, Indeks harga saham gabungan terus melaju dan menguat hingga 4% ke posisi 6.485 pada perdagangan rabu (26/03). Menilik gejolak di pasar saham dalam negeri saat ini, CEO KGI Sekuritas Indonesia, Antony Kristanto mengungkapkan sejumlah faktor pencetusnya. Hal ini terkait memanasnya kondisi geopolitik dunia hingga perang dagang AS. Sementara dari dalam negeri arah kebijakan pemerintahan Presiden Prabowo yang pada dasarnya cukup baik namun karena tidak diiringi dengan komunikasi publik yang tepat telah memancing kekhawatiran investor. Seperti apa pelaku pasar melihat gejolak yang terjadi dalam pasar modal RI? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Chief Executive Officer KGI Sekuritas Indonesia, Antony Kristanto dalam Power Lunch,CNBCIndonesia (Rabu, 26/03/2025) Sumber
-
Jakarta, CNN Indonesia -- Nilai tukar rupiah[1] ditutup di level Rp16.587 per dolar AS[2] pada Rabu (26/3). Mata uang Garuda naik 24 poin atau plus 0,14 persen dibandingkan penutupan perdagangan sebelumnya. Sedangkan kurs referensi Bank Indonesia (BI) Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) menempatkan rupiah ke posisi Rp16.588 per dolar AS pada perdagangan sore ini. Mata uang Asia bervariasi. Baht Thailand turun 0,38 persen, yuan China turun 0,07 persen, peso Filipina turun 0,04 persen, yen Jepang turun 0,19 persen, dan ringgit Malaysia menguat 0,22 persen. ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT Mata uang negara mayoritas melemah. Poundsterling Inggris minus 0,29ersen, euro Eropa minus 0,06 persen, dan franc Swiss minus 0,15 persen. Analis Mata Uang Doo Financial Futures Lukman Leong mengatakan rupiah menguat tipis terhadap dolar AS di tengah sentimen risk on di pasar ekuitas. Sentimen risk on adalah kondisi di pasar keuangan di mana investor cenderung lebih berani mengambil risiko dengan berinvestasi pada aset yang lebih berisiko, seperti saham atau aset negara berkembang termasuk Indonesia. Hal itu, kata Lukman, terlihat dari Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang menanjak. Banyaknya investasi yang masuk ke pasar saham Indonesia, akan menyebabkan permintaan terhadap rupiah meningkat. "IHSG melonjak tinggi oleh kembalinya investor asing. Aliran dana asing menguatkan rupiah," katanya kepada CNNIndonesia.com. ====[3] (fby/agt) References^ Nilai tukar rupiah (www.cnnindonesia.com)^ dolar AS (www.cnnindonesia.com)^ ==== (www.cnnindonesia.com)Sumber
- Hari ini
-
MURABITAK Muah joined the community
-
Bisnis rental mobil di Surabaya semakin berkembang pesat seiring meningkatnya kebutuhan transportasi bagi wisatawan, pebisnis, dan masyarakat lokal. Dengan potensi pasar yang besar, kini saatnya Anda mempertimbangkan kerjasama rental mobil Surabaya sebagai peluang bisnis yang menguntungkan. Mengapa Berinvestasi di Rental Mobil Surabaya? Tingginya Permintaan Kota Surabaya sebagai pusat bisnis dan wisata membutuhkan layanan transportasi yang fleksibel dan nyaman. Potensi Keuntungan yang Stabil Dengan sistem sewa harian, mingguan, atau bulanan, bisnis rental mobil dapat memberikan pemasukan yang konsisten. Fleksibilitas Model Bisnis Anda bisa memilih berbagai skema kerjasama, seperti investasi unit kendaraan atau bagi hasil dengan penyedia jasa rental. Skema Kerjasama Investasi Investasi Unit Mobil: Anda membeli kendaraan dan disewakan melalui perusahaan rental. Bagi Hasil: Keuntungan dibagi sesuai kesepakatan antara investor dan penyedia rental. Franchise Rental Mobil: Memanfaatkan brand dan sistem operasional dari perusahaan rental yang sudah terkenal. Keuntungan Bergabung dalam Kerjasama Tidak perlu repot mengelola operasional harian. Pengelolaan kendaraan dilakukan oleh perusahaan rental berpengalaman. Return on Investment (ROI) yang kompetitif. Jika Anda tertarik untuk memanfaatkan peluang bisnis ini, kerjasama investasi rental mobil Surabaya adalah langkah cerdas untuk mendapatkan keuntungan dari industri transportasi yang terus berkembang.
-
Jakarta, CNBC Indonesia- Bank Indonesia memproyeksi perputaran uang tunai di periode lebaran 2025 sebesar Rp 180,9 Triliun dengan mayoritas atau sebesar 64% ditransaksikan di Pulau Jawa. Direktur Eksekutif & Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia, M. Anwar Bashori menyebutkan transaksi uang tunai dipengaruhi oleh kegiatan arus mudik masyarakat di Indonesia. Tingginya transaksi di masa Ramadan/Lebaran 2025 akan berdampak pada peningkatan aktivitas ekonomi nasional. Sementara terkait peredaran uang palsu, BI terus mendorong edukasi hingga penguatan keamanan uang sekaligus mendukung upaya aparat keamanan terkait upaya mencegah dan mengatasi peredaran uang palsu. Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Direktur Eksekutif & Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia, M. Anwar Bashori dalam Power Lunch,CNBCIndonesia (Rabu, 26/03/2025) Sumber
-
Jakarta, CNN Indonesia -- PT Pertamina (Persero) bersama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Liquefied Petroleum Gas (LPG) di wilayah Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara (Jatimbalinus) dalam kondisi aman selama periode mudik Lebaran 2025. Direktur Utama Pertamina, Simon Aloysius Mantiri, menegaskan bahwa kesiapan pasokan energi ini berada di bawah koordinasi Kementerian ESDM serta Satuan Tugas (Satgas) BPH Migas. Hal ini disampaikan Simon saat meninjau Terminal BBM Surabaya pada Selasa (25/3) dalam rangka memastikan kesiapan Satgas Ramadan Idulfitri Pertamina. ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT "Ini adalah bagian dari upaya yang dilakukan oleh Satgas Pertamina di bawah koordinasi Kementerian ESDM. Kami mengapresiasi kerja keras tim Pertamina di berbagai daerah, termasuk tim JatimBalinus," kata Simon dalam keterangan resmi. "Semoga kesiapan ini terus kita pertahankan, baik selama Idulfitri maupun pasca Lebaran untuk memastikan distribusi energi tetap lancar," ujar Simon. Simon menyampaikan bahwa seluruh infrastruktur energi telah dipersiapkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama arus mudik dan arus balik Lebaran. Selain itu, ia juga memberikan apresiasi kepada para petugas di lapangan yang bekerja memastikan ketersediaan energi tetap terjaga. "Kami berterima kasih atas kerja keras yang telah ditunjukkan oleh teman-teman, saudara-saudara kita di lapangan. Tentunya juga semangat dari para perwira Pertamina tetap tinggi," ucap Simon. Sementara itu, PT Perusahaan Gas Negara (PGN), sebagai Subholding Gas Pertamina, turut memastikan ketersediaan energi, khususnya jaringan gas (jargas) untuk rumah tangga. Direktur Utama PGN, Arief S. Handoko, menegaskan bahwa aliran gas bumi untuk 309.572 rumah tangga di wilayah Sales & Operation Region (SOR) 3 tetap terjaga selama Lebaran. "Di wilayah Sales & Operation Region (SOR) 3 PGN, kami memastikan aliran gas bumi untuk 309.572 rumah tangga selalu tersedia, sehingga pelanggan merasa aman dan nyaman selama menggunakan jargas untuk lebaran," ujar Arief. Wilayah operasi SOR 3 PGN meliputi Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan, dan Kawasan Timur Indonesia. PGN sudah menyiapkan posko Satgas Ramadan Idulfitri di wilayah SOR 3 yang beroperasi 24 jam, didalamnya terdapat tim penanganan gangguan dan keluhan. Tim Satgas PGN terus semangat melayani dan memastikan penyaluran gas bumi tidak terganggu. Arief melanjutkan, PGN terus menjadikan jargas sebagai program prioritas perusahaan karena berperan besar terhadap pengurangan subsidi dan impor energi. Dengan sambungan jargas diwilayah SOR 3 saat ini, per satu Sambungan Rumah telah berkontribusi menghemat subsidi energi sekitar 1 juta rupiah per tahun. Dengan demikian, dengan total sambungan yang telah lebih dari 309 ribu SR, berhasil menghemat subsidi energi sebesar 310 Milyar per tahun. Disamping itu, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Aji Anom memaparkan kesiapan BBM dan LPG di area Jatimbalinus. Pertamina menyiagakan 19 Terminal BBM, 8 Terminal LPG, 13 DPPU, 1.319 SPBU, 1.102 Pertashop, Agen LPG (1.072 PSO & .128 NPSO), SPBE (143 PSO & 19 NPSO) dan Agen Minyak Tanah (39 PSO & 2 NPSO). "Pertamina juga telah menyiapkan layanan khusus selama arus mudik dan arus balik yang disiagakan di jalur lintas utama, jalur tol, jalur potensial dan jalur wisata," ujarnya. Selain itu, Pertamina Jatimbalinus menyiapkan layanan ekstra berupa SPBU 24 Jam sebanyak 645 unit, Agen LPG 24 jam sebanyak 914 unit, Layanan BBM & Kiosk Pertamina Siaga 7 titik, Motorist/ PDS BBM 41 unit, Mobil tangki stand by 17 unit, dan 3 unit Serambi MyPertamina. Pertamina juga telah mempersiapkan Tim Tanggap Darurat Bencana di masing-masing Regional untuk mengantisipasi potensi bencana. Jawa Timur memiliki potensi mudik yang besar baik asal perjalanan maupun tujuan mudik. Perjalanan pemudik dari Jawa Timur diperkirakan mencapai 26,4 juta orang (18%), sedangkan tujuan perjalanan pemudik ke Jawa Timur sebesar 27,4 juta orang (18,7%). (inh) Sumber
-
Foto: Menteri Investasi/Kepala BKPM, Rosan Roeslani di Istana Negara, Jakarta, Jumat (21/3/2025). (CNBC Indonesia/Tri Susilo) Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Investasi dan BKPM Rosan Roeslani mengklaim bahwa pengumuman kepengurusan Danantara memberikan efek positif terhadap kenaikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melesat 1,21% pada perdagangan pada Selasa (25/3/2025). Indeks naik 74,4 poin ke level 6.235,62 pada penutupan perdagangan sesi kedua kemarin. "Tapi, sejak diumumkan, alhamdulillah, responnya sangat positif. Hari ini pun naik positif, (harga saham) perbankan kita naik lima persen, jadi itu adalah suatu momentum yang sangat-sangat baik juga," kata Rosan di Menara Kadin, Jakarta pada Selasa (25/3/2025). Rosan mengatakan bahwa pasar saham mengalami tekanan sebelum kepengurusan Danantara diumumkan ke publik pada Senin (24/3/2025). "Nah, oleh sebab itu, market rebound kembali, dan kalau kita lihat memang kalau trading di pasar modal kan mereka bisa in and out at any time," ujar Rosan. Selain itu, Rosan juga membeberkan potensi besar 'daun surga' Kratom sebagai komoditas ekspor Indonesia, khususnya ke Amerika Serikat. Ia mengatakan bahwa Kratom Indonesia sangat mendominasi di Amerika Serikat. "Ternyata 96% impor Kratom ke Amerika Serikat adalah dari Indonesia," ungkap Rosan dalam acara seminar di Menara Kadin Kuningan, Jakarta pada Senin (25/3/2025). Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa Kratom adalah tanaman yang tumbuh di Kalimantan yang digunakan oleh Amerika Serikat untuk pengobatan atau medis. Selain ke Amerika Serikat, pasar besar lainnya untuk tanaman Kratom adalah kawasan Eropa. Mengutip Ditjen Pengelolaan Hutan Lestari (PHL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (kini terpisah menjadi 2 kementerian berbeda), kratom merupakan tanaman tropis yang berasal dari Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Disebutkan, kratom memiliki manfaat beragam. Data BPS pada 2023 menunjukkan AS sebagai pengimpor terbesar kratom dari Indonesia, dengan volume mencapai 4.694 ton dan nilai ekspor sekitar US$ 9,15 juta. (fsd/fsd) Saksikan video di bawah ini: Video: Potensi Penguatan IHSG Usai Struktur Danantara Diumumkan Next Article Jabat CEO, Rosan Ungkap Pesan Prabowo & Rencana Besar Danantara [1]References^ Next Article Jabat CEO, Rosan Ungkap Pesan Prabowo & Rencana Besar Danantara (www.cnbcindonesia.com)Sumber
-
Jakarta, CNBC Indonesia - Upaya memperkuat fundamental keuangan terus dilakukan oleh KB Bank melalui optimalisasi kualitas aset melalui skema asset swap. Dalam hal ini, aset non-produktif berupa portofolio kredit bermasalah (NPL) dan kredit yang telah dihapus buku, ditukar dengan aset produktif berupa sukuk yang diterbitkan oleh PT TBS Energi Utama Tbk (TBS). KB Bank menyatakan bahwa transaksi ini menjadi bagian dari strategi untuk mendongkrak kualitas portofolio aset, sehingga dapat melakukan pemulihan atas aset non-produktif sekaligus memperbesar porsi aset produktif dan membuka ruang ekspansi yang lebih luas untuk pertumbuhan margin bunga bersih (NIM). Berbekal proporsi aset yang lebih sehat, KB Bank memiliki fleksibilitas lebih baik dalam menyalurkan kredit dan meningkatkan profitabilitas jangka panjang. Direktur Utama KB Bank, Tom (Woo Yeul) Lee menuturkan, optimalisasi aset melalui skema asset swap ini merupakan langkah nyata dalam upaya transformasi dan turnaround KB Bank menuju profitabilitas yang berkelanjutan. "Kami mengganti aset non-produktif dengan sukuk yang memiliki nilai lebih stabil, sehingga dapat memperkuat struktur keuangan dan menciptakan pertumbuhan yang lebih sehat," ungkapnya dalam keterangan resminya, Rabu (26/3/2025). Sejak memulai transformasi atau pasca menjadi bagian dari institusi keuangan terbesar asal Korea Selatan-KB Financial Group, KB Bank secara konsisten menerapkan berbagai langkah strategis untuk memperbaiki kualitas aset, meningkatkan likuiditas, serta memperkuat efisiensi operasional. Hingga 2024, emiten berkode saham BBKP ini mampu membukukan pendapatan bunga bersih (NII) sebesar Rp 909 miliar atau tumbuh 49,20% year on year (yoy) dari tahun sebelumnya. Menurut dia, selain ditopang strategi ekspansi yang terukur dan pengendalian beban secara efisien, pertumbuhan ini juga didorong oleh upaya KB Bank dalam memperbaiki kualitas asetnya. Rasio kredit berkualitas rendah atau loan-at-risk (LAR) pada tahun 2024 berhasil ditekan menjadi 23,10% dari sebelumnya 39,77% pada 2023. Dengan demikian, untuk rasio NPL, di mana rasio NPL bruto KB Bank membaik menjadi 8,74% dari 9,70% pada tahun sebelumnya. Di sisi lain, NPL net berhasil turun menjadi 4,38% dari 4,95%. Hasilnya, KB Bank dapat memperbaiki margin bunga bersih (NIM) pada 2024 menjadi 1,31% dari 0,78% pada tahun sebelumnya. Dorong Pertumbuhan Berkelanjutan KB Bank memastikan bahwa transaksi asset swap ini menjadi salah satu tonggak penting dalam perjalanan pemulihan kinerja perusahaan, sekaligus mendukung visi KB Bank untuk menjadi penyedia layanan perbankan terbaik. KB Bank juga terus memanfaatkan inovasi keuangan untuk mengelola risiko dan meningkatkan efisiensi permodalan. Skema asset swap dengan sukuk ini tidak hanya menjadi strategi mitigasi risiko terhadap aset non-produktif, melainkan juga mencerminkan komitmen KB Bank dalam menerapkan strategi pertumbuhan yang lebih sehat, berkelanjutan, dan menguntungkan bagi pemegang saham serta nasabah. Lantas, pada 2025 diharapkan menjadi momen kebangkitan KB Bank, di mana berbagai inisiatif strategis yang telah dijalankan mulai menunjukkan hasil positif. Dalam dua bulan pertama tahun ini, KB Bank berhasil mencatatkan laba bersih secara akumulatif, sehingga menandai awal dari tren pemulihan yang lebih kuat. Peningkatan kualitas aset yang signifikan serta efisiensi operasional yang lebih baik menjadi faktor utama dalam perbaikan profitabilitas KB Bank. Selain fokus pada perbaikan kualitas aset, KB Bank juga bakal menyelesaikan implementasi Next Generation Banking System (NGBS) pada awal kuartal II-2025. Sistem ini akan membawa perubahan besar dalam operasional KB Bank lantaran menghadirkan proses yang lebih efisien serta layanan yang lebih aman, cepat, dan nyaman bagi nasabah. "Digitalisasi ini akan semakin memperkuat daya saing KB Bank dalam industri perbankan, sejalan dengan komitmen untuk memberikan layanan perbankan modern yang lebih responsif terhadap kebutuhan pasar," tutup dia. (rah/rah) Saksikan video di bawah ini: Video: Jurus BI Cegah Peredaran Uang Palsu di Lebaran 2025 Next Article Pemain U20, Ji Da Bin Resmi Jadi Brand Ambassador KBstar [1]References^ Next Article Pemain U20, Ji Da Bin Resmi Jadi Brand Ambassador KBstar (www.cnbcindonesia.com)Sumber
-
Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden RI Prabowo Subianto[1] memanggil jajaran menteri bidang perekonomian ke Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (26/3) siang. Pantauan CNNIndonesia.com, secara silih berganti jajaran menteri urusan keuangan berdatangan ke Istana. Turut hadir ke lokasi, Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. Menyusul kemudian Menkeu Sri Mulyani dan dua Wamenkeu, Thomas Djiwandono dan Anggito Abimanyu. ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT "[Bahas] APBN 2026," ujar Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (26/3) Ia juga mengatakan perihal Kerangka Ekonomi Makro dan Pokok-Pokok Kebijakan Fiskal alias KEM & PPKF juga akan dibahas di rapat hari ini. Sementara, Sri Mulyani mengatakan penyusunan APBN 2026 sudah mulai diproses. Ia mengatakan hal itu pun akan dilaporkan terlebih dulu ke presiden. "Iya, mulai disusun ya. Lapor ke bapak Presiden dulu," ucap Sri Mulyani. ====[2] (nfl/sfr) References^ Prabowo Subianto (www.cnnindonesia.com)^ ==== (www.cnnindonesia.com)Sumber
-
Foto: Ilustrasi dolar Amerika Serikat (AS). (CNBC Indonesia/ Muhammad Sabki) Jakarta, CNBC Indonesia - Nilai tukar rupiah terapresiasi terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bersamaan dengan stagnasi pada dolar AS usai beberapa data dirilis. Merujuk Refinitiv, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada Rabu (26/3/2025) ditutup pada posisi Rp16.575/US$ atau menguat 0,09%. Apresiasi pada rupiah hari ini telah mematahkan tren pelemahan yang terjadi selama tiga hari beruntun atau sejak 21 Maret 2025. Di sisi lain, indeks dolar AS (DXY) pada pukul 14:56 WIB naik 0,13% di angka 104,32 Angka ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan kemarin yang berada di angka 104,18. Pada hari Rabu, dolar mengalami stagnasi, dengan data kepercayaan AS yang lemah dan kekhawatiran tentang dampak tarif besar-besaran terhadap pertumbuhan AS yang menghentikan reli baru-baru ini. Ancaman tarif dan kebijakan perdagangan telah menyebabkan pergerakan mata uang yang tidak terduga, karena kekhawatiran bahwa tarif tersebut dapat menekan pertumbuhan ekonomi AS telah mengacaukan asumsi bahwa kebijakan ini seharusnya bersifat inflasioner dan mendukung penguatan dolar. Data yang dirilis pada hari Selasa menunjukkan bahwa kepercayaan konsumen AS turun ke level terendah dalam lebih dari empat tahun pada bulan Maret, menyoroti bagaimana ketidakpastian ini membebani rumah tangga. Kendati rupiah tampak menguat di hari ini, namun pelaku pasar tetap perlu waspada di tengah permintaan mata uang dolar AS yang cukup besar memasuki kuartal kedua. CNBC INDONESIA RESEARCH (rev/rev) Saksikan video di bawah ini: Video: Rupiah Babak Belur Jatuh ke Level Terendah Sejak 1998, Kenapa? Next Article Rupiah Menguat Tipis, Harga Dolar Sempat Sentuh Rp15.900 [1]References^ Next Article Rupiah Menguat Tipis, Harga Dolar Sempat Sentuh Rp15.900 (www.cnbcindonesia.com)Sumber
-
Jakarta, CNBC Indonesia — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 249 poin, naik 4% ke level 6.485 per pukul 14.45 WIB, Rabu (26/3/2025). Sebanyak 503 saham naik, 122 turun, dan 173 saham stagnan. Nilai transaksi mencapai Rp 30,08 triliun yang melibatkan 24,92 miliar dalam 898.586 transaksi. Seluruh sektor berada di zona hijau. Utilitas dan finansial memimpin dengan penguatan, masing-masing 5,66% dan 5,4%. Kenaikan IHSG seiring dengan saham BUMN yang melesat kencang. ADHI naik 34,52% hingga pukul 14.50 WIB ke level 226. Emiten bank BUMN juga berpesta. BBNI naik 9,49%, BBRI 5%, BBTN 8,5%, BMRI 9%. Terbangnya saham-saham emiten BUMN terjadi tak lama setelah Danantara mengumumkan jajaran pengurus yang semua berasal dari kalangan profesional dengan pemahaman pasar yang mendalam. Bahana dalam memo terbarunya menyebut pihaknya menilai lebih konstruktif terhadap pasar saham Indonesia, menyusul reli IHSG sebesar 3% sejak pengumuman 18 direktur pelaksana Danantara. Riset Bahan merinci sekitar dua pertiga (67%) pengurus Danantara memiliki keahlian di pasar modal, investasi, keuangan, atau perbankan. Lebih dari separuh (61%) merupakan lulusan sistem pendidikan AS, dan sebagian besar (72%) memiliki gelar Master atau Doktor. Adapun usia rata-rata mereka adalah 55 tahun. Bahana juga menambahkan karena pasar bekerja berdasarkan ekspektasi, perkembangan netral atau bahkan sedikit positif pada Danantara seharusnya cukup untuk memicu reli taktis aset Indonesia. Selain itu agenda penting RUPS, termasuk di dalamnya pengumuman dividen, juga menjadi pemicu utama reli saham-saham BUMN hari ini. Sebanyak tiga bank emiten BUMN, yaitu BBRI, BMRI dan BBNI telah mengumumkan besaran dividen dari laba tahun buku 2024. Harga saham yang terkoreksi dalam membuat imbal hasil dividen kedua bank tersebut menarik. Adapun pelaku pasar akan melakukan transaksi perdagangan Maret dalam dua hari terakhir, hari ini dan besok. Sejumlah sentimen diperkirakan akan menggerakkan pasar hari ini mulai dari RUPST, mudik, hingga data-data dari Amerika Serikat. (mkh/mkh) Saksikan video di bawah ini: Video: Jelang Pengumuman Penting, IHSG Longsor Makin Dalam! Next Article IHSG Dibuka Ambles, Turun ke Level 7.335 [1]References^ Next Article IHSG Dibuka Ambles, Turun ke Level 7.335 (www.cnbcindonesia.com)Sumber
-
Jakarta, CNBC Indonesia - Kejaksaan Agung RI (Kejagung) menyerahkan kawasan hutan hasil penguasaan kembali oleh Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan (Satgas PKH) kepada sejumlah Kementerian, yaitu Kementerian Keuangan, Kementerian BUMN, Kementerian Kehutanan, Kementerian Pertahanan, Kepala BPKP dan Instansi terkait. Jampidsus Kejaksaan Agung Febrie Adriansyah melaporkan, per 23 Maret 2025 pihaknya telah melakukan pendataan dan verifikasi terhadap objek pengawasan hutan yang akan dilakukan penguasaan kembali. Diketahui, sejumlah hutan dikuasai oleh perusahaan dan kelompok masyarakat tertentu tanpa izin atau illegal. Febrie memaparkan, dari target penguasaan yang seluas 1.177.194,34 hektare, luas lahan yang telah dilakukan verifikasi lapangan seluas 467.136,72 hektare. Sedangkan luas lahan yang telah dilakukan verifikasi 710.057,62 hektare. Sementara luas lahan yang telah dilakukan penguasaan kembali seluas 1.001.674,14 hektare. "Ini kita kuasai tersebar di 9 provinsi 64 kabupaten dan terdiri dari 369 perusahaan," ujarnya dalam konferensi pers di Kejaksaan Agung RI, Rabu (26/3). Ia melanjutkan lebih jauh, luas lahan yang telah diserahkan pada tahap I kepada PT Agrinas Palma seluas 221.868,421 hektare yang sebelumnya dikuasi oleh Duta Palma Grup. Sementara luas lahan yang siap diserahkan kepada PT Agrinas Palma seluas 216.997,75 hektare yang terdiri dari 109 perusahaan. "Capaian dan keberhasilan ini tentunya tidak terlepas dari berbagai kendala yang dihadapi. Hingga saat ini setidaknya telah terdapat berbagai kendala yang harus kita upayakan untuk segera dapat kita tuntaskan," tuturnya. Ia mengungkapkan, ada beberapa masalah hukum yang terus dilakukan identifikasi dan penyelesaiannya memerlukan pihak terkait. Misalnya, saja beberapa aset yang telah dikuasai masih memiliki tanggungan hutang dari pihak perbankan. "Ini sedang kita upayakan dengan Kementerian BUMN," ucapnya. Harapannya, jangan sampai kendala menjadi hambatan yang berarti. Sehingga dibutuhkan sinergi dengan pihak terkait baik Kementerian atau Lembaga negara untuk mencapai target penguasaan lahan negara yang dapat dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat. (ayh/ayh) Saksikan video di bawah ini: Video: Saham Emiten Bank BUMN Kompak Melejit, IHSG Jadi Berseri-Seri! Next Article Setoran Dividen BUMN Sudah 100%, Terbesar dari Bank Ini [1]References^ Next Article Setoran Dividen BUMN Sudah 100%, Terbesar dari Bank Ini (www.cnbcindonesia.com)Sumber
-
Jakarta, CNBC Indonesia - Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) buka suara mengenai anjloknya pasar modal Indonesia beberapa waktu lalu. Menurutnya alasan IHSG anjlok disebabkan investor yang berkeinginan untuk membeli aset yang lebih aman. "Faktanya investor itu sedang melepas kepemilikan saham di seluruh dunia. Untuk apa? untuk membeli aset yang lebih aman," kata Juru Bicara PCO Dedek Prayudi, mengutip Instagram @jurubicarapco, Rabu (26/3/2025). Dedek menjelaskan penurunan indeks pasar modal tidak hanya terjadi di Indonesia, melainkan juga di Amerika Serikat. Ia mencontohkan seperti S&P 500 misalnya dalam satu bulan terakhir turun hingga 10%, sehingga harga emas otomatis kian meroket. Sementara, lanjut Dedek, pemerintah juga menerbitkan Surat Utang Negara (SUN). Menurutnya dari penerbitan instrumen investasi ini mampu membuat negara mengumpulkan dana mencapai Rp 28 triliun. "Dan ini justru menggambarkan kepercayaan pasar terhadap pemerintah di samping mengalihkan modal dari IHSG tadi ke SUN Tadi," katanya. Menurutnya iklim investasi Indonesia juga masih terjaga baik, dengan defisit tetap terjaga di 2,5% terhadap PDB, penerimaan pajak bruto naik 6,6%, dan penawaran surat berharga negara (SBN) yang masuk ke pemerintah mencapai Rp 62 triliun, yang 23% berasal dari dana luar negeri. Pada perdagangan hari ini, IHSG berhasil melesat 3,14% pada perdagangan sesi I ke level 6.440,98. Pada perdagangan Selasa (18/3/2025) lalu otoritas bursa sempat memberlakukan trading halt karena penurunan IHSG yang mencapai lebih dari 5%. Sedangkan harga emas antam naik Rp 10.000 per gram hari ini. Melansir data dari situs resmi PT Antam, logammulia.com, di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung Jakarta, harga emas satuan 1 gram pada hari ini dibanderol Rp 1.769. 000/gram batang. Sementara itu, harga pembelian kembali atau buyback emas Antam pada pagi hari ini berada di harga Rp 1.620.000 per gram, naik Rp 10.000. (ayh/ayh) Saksikan video di bawah ini: Video: Jelang Pengumuman Penting, IHSG Longsor Makin Dalam! Next Article IHSG Dibuka Ambles, Turun ke Level 7.335 [1]References^ Next Article IHSG Dibuka Ambles, Turun ke Level 7.335 (www.cnbcindonesia.com)Sumber